PENGEMBANGAN PERPIPAAN AIR BERSIH DUSUN PEMUNUT DESA SURANADI T. A 2024

  • Jun 09, 2024
  • Admin Desa Suranadi

"Pengembangan Perpipaan Air Bersih Busun Pemunut Tahun Anggaran 2024"

Merupakan lanjutan pengembangan air bersih pada tahun anggaran 2023, pada awalnya pembangunan ini mulai di realisasikan pada tahun 2023, pada saat itu melihat kondisi geografis Dusun Pemunut Desa Suranadi merupakan salah satu Dusun yang ada di ujung timur Desa Suranadi, Dusun pemunut adalah satu satunya Dusun yang tidak memiliki Mata air, sehingga pada saat itu kami bersama jajaran pemerintah desa menginisiasi menyediakan air bersih dengan sistem sumur bor, rencana pembangunan ini sangat di sambut baik oleh masyarakat Dusun Pemunut dan sangat antusias, kenapa sangat antusias,.?karena 90% masyarakat dusun pemunut merupakan pembudidaya tanaman hias, yang tentu kita ketahui bersama bahwa tanaman hias sangat bergantung pada air untuk peroses perkembangannya, pada awal tahun 2023 pembangunan tahap pertama dikerjakan oleh pemerintah Desa Suranadi bersama tim, pembangunan saat itu hanya bisa disediakan unit sumur bor dan beberapa jaringan distribusi, melihat kondisi jarak antara rumah-rumah warga yang agak berjauhan mengakibatkan jaringan distribusi yang dibangun pada saat ini hanya dapat mengkaper sebagian masyarakat Dusun pemunut, sehingga pada anggaran tahun 2024 ini disepakati kembali untuk pengembangan perpipaan dusun pemunut dikembangkan lagi agar jaringan distribusi dapat terpenuhi untuk seluruh masyarakt Dusun Pemunut, berdasarkan hasil evaluasi bersama terhadap hasil pembangunan di tahun sebelumnya ada beberapa sarana prasarana yang harus terpenuhi ditahun ini agar pengembangan air bersih dalan bermanfat maksimal bagi masyarakat diantaranya, penyediaan pipa jaringan distribusi sepanjang 1.800 m, 1 (satu) unit Popmpa Submersible 2 HP, Naik Daya KWH meter Listrik, dan beberapa aksesori lainnya . Harapan kami dengan dibangunnya perpipaan air bersih ini, nantinya agar kelompok pengelola dapat mengelola air bersih dengan baik sehingga dapat digunakan jangka panjang oleh masyarakat khususnya masyarakat Dusun Pemunut.